Rabu, 20 Mei 2015

Pembangunan Masjid Al-Umm

Alhamdulillah pembangunan masjid Al-Umm di Pondok Pesantren Al-Umm telah sedang dilaksanakan yang hingga saat ini diperkirakana telah selesai 60%. Adapun pekerjaan yang masih belum dapat dilaksanakan adalah:
1. Ceiling
2. Plester dinding bagian belakang
3. Tangga sebelah kanan
4. Tempat wudhhuk dan KM
5. Kusen pintu dan jendela
6. lantai keramik
7. instalasi listrik 50%
8. Pengecatan
9. Plester tiang beton dan slof
10. Mimbar khotib
11. Plamir dinding
Masjid Al-Umm merupakan masjid yang dibangun sebagai pelaksanaan amanah 2 (dua) pendiri pesantren Al-Umm yang telah lebih dahulu menghadap Allah SWT, yaitu: 1. KH. Moeqoddar Khairuddien dan 2. KH. Moh. Yasin Moeqoddar (putra).



Sebelum Almarhum KH Moh Yasin berpulnag ke Rahmatullah, beliau telah membuat gambar denah Masjid yang akan dibangun di pesantren Al-Umm, namun karena beliau belum mempunyai dana yang cukup maka pembangunan tidak dapat dilaksanakan. Berkat ketaatan istri beliau yaitu Ny. Hj. Noerhayatie Al-Asy'ari, maka dari harta peninggalan beliau, sang istri segera melanjutkan niat almarhum membangun masjit tersebut dan alhamdulillah masjid Al-Umm terwujut walaupun pembangunannya masih  tersendat. Semoga Allah SWT Yang Maha Tahu isi hati hambaNYA melimpahkan Rahmat kepada kedua Al-marhum tersebut dan memberikan keberkahan kepada semua keluarga yang ditinggalkannya serta kepada orang-orang yang mencintai keduanya Aamiin Yaa Robbal 'Aalamiin...

















Tidak ada komentar:

Posting Komentar